Tips! Cara Tepat Memperkenalkan Dunia Internet

internet photo: Internet www_1.jpg
Ilustrasi Internet
Jangan sembarangan melepas kendali ketika anak anda berinteraksi dengan internet, seperti yang kita tau semua selain mempunyai hal-hal positif internet juga banyak segi negatifnya, pahami cara-cara bagaimana anda dapat mengenalkan internet kepada buah hati anda dengan dengan benar dan teruslah mengawasinya bermain internet.

Kiat-Kiat Mengenalkan Internet Kepada Anak

Anak‐anak usia 5 – 12 tahun (murid TK –SD), cukup diperkenalkan internet, kelebihan dan kekurangan, serta manfaat naik dan buruk. Disarankan dalam pengenalan internet kepada murid TK – SD, orang tua atau guru selalu mendampingi. Hal ini mengingat bahaya yang ditimbulkan internet, atau bahaya akses internet yang menjolak akibat mengikuti keinginan anak. Untuk anak‐anak usia balita, diasumsikan belum dapat membaca. Sehingga direkomendasikan agar mereka lebih mengenal computer “stand alone” sebelum menjelejeh internet.

Kalangan remaja, berusia antara 12 – 18 tahun (murid SLTP – SLTA), adalah saat mereka menunjukan kreaktivitas dan minat. Upaya eksplorisasi besar‐besran terhadap dunia luar diluar keluarga akan dominan dilakukan. Bimbingan orang tua masih di perlukan, tetapi metode yang disarankan adalah diskusi dan dialog tentang segala hal terkait internet.

Nilai moral, kebaikan dan keburukan dari manfaat internet, kegunaan internet untuk menyelesaikan Pekerjaan Rumah, tugas kuliah dan seterusnya. Komunikasi email, chatting, dibatasi untuk hal yang perlu dan merupakan kebutuhan pokok. Hindarkan pemakaian internet sekedar melampiaskan keinginan belaka.

Ekploitasi topic seks, akan menjadi hal yang menarik dan mulai pada tahap ini. Dalam massa pubertas, remaja perlu mendapatkan arahan dan pendampingan yang tepat, agar tidak terjerumus kedalam kesengsaraan. Lazimnya, remaja yang sedang menggebu‐gebu keinginan dan hasratnya, bertemu dengan internet yang menjanjikan serta menyediakan informasi segala hal. Kedua unsur ina, akan menjadi suatu campuran menarik dan ibarat mesiu, akan mudah meledak!.

 Oleh sebab iu, dengan mudah mereka mendapatkan semuanya, tetapi belum tahu apa manfaat dan kerugiannya. Dengan demikian mereka perlu mendapat bimbingan dan pendamping orang tua, pendidik atau parkar terkait secara memadai.

Menginjak usia dewasa, 18 tahun ke atas, seharusnya remaja akan berkembang menjadi seorang manusia Indonesia, yang diharapkan akan mampu mandiri. Apapun yang akan dilakukan diinternet, adalah merupakan tanggung jawab pribadi seorang dewasa. Sehingga ketika terjadi pelanggaran atau kejahatan didunia maya, kemudian dihadapkan pada upaya hokum, mereka harus siap memikul akibatnya.

Namun kenyataan berbicara lain. Pada usia ini, biasanya mereka baru akan memulai terjun ke masyarakat, berbekel segudang teori untuk melihat kenyataan hidup. Ada kesenjangan yang tinggi antara dunia teori dan kenyataan. Bukan hal mustahil, jika mereka menjadi gamang dan salah melangkah. Mereka perlu waktu menjejakkan kaki dibumi, dari dunia angan‐angan dan teori dikampus. Dalam kesempatan itulah internet menyediakan bagi mereka: lapangan pekerjaan, kuliah online ilmu computer, tantangan petualangan dan berbagi isu atau topic lain.


Kerjasama dalam komunitas dari sesamsa pemilik hobi, minat atau bakat yang sama, akan memudahkan mereka untuk saling membantu dan membimbing secara terarah dan positif. Komunitas  remaja  dapat  dikembangkan, untuk  tujuan  menjabatani kesengajaan dunia teori dengan bekal memasuki lapangan nyata dimasyarakat. Secara informal, orang tua dan kalangan yang lebih dewasa diharapkan berperan  pendampingan, agar arah dan tujuan yang diharapkan tercapai.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Tips! Cara Tepat Memperkenalkan Dunia Internet"

Post a Comment